Sponsor

Jenis-Jenis Printer

Posted by Blog Tutorial on Monday 24 November 2014

printer
Printer adalah sebuah perangkat yang terhubung dengan komputer yang digunakan untuk mencetak dokumen seperti tulisan, gambar, dan tampilan lainnya dari kumputer ke media kertas atau sejenisnya. saat ini terdapat banyak merek printer yang beredar di pasaran.

Printer tersebut seperi komputer dan CPU yang tempatnya terpisah dan dihubungkan dengan kabel USB. Jenis-jenis printer dibawah masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan serta merek dan tipe yang berbeda-beda.

Mengenal Jenis-Jenis Printer

1. Printer Jenis Laser Jet
Laser Jet adalah printer dengan bahan baku berupa serbuk atau toner. Cara kerja mirip dengan mesin fotocopy sehingga printer ini mempunyai kelebihan dalam hal kecepatan mencetak jika dibandingkan dengan printer jenis inkjet dan dot matrix  dan hasil cetak sangat baik, dari kelebihan yang dimiliki printer jenis laser jet ini masih terdapat kekurangan seperti cepat panas dan tinta cepat habis.

2. Printer Jenis Inkjet
Printer jenis inkjet menggunakan media tinta yang diisikan pada media penyimpanan tinta dan siap untuk mengeluarkan tinta yang berkombinasi seperti apa yang diperintahkan oleh komputer.

Kelebihan printer jenis inkjet adalah kecepatan cetaknya lebih cepat dibandingkan dot matrix, kualitas hasil cetakan yang rata-rata cukup bagus tergantung merek dan tipe printer yang digunakan, dan kekurangan dari inkjet cepat mengalami error namun masih bisa diperbaiki sendiri.

Pada umumnya printer jenis inkjet ini banyak digunakan oleh masyarakat dan perkantoran pun banyak menggugankannya. hal ini kemungkinan harga yang cukup murah di bandingkan  laser jet.

3. Printer Jenis Dot Matrix
Printer jenis dot matrix merupakan printer yang menggunakan pita sebagai tinta, dan jenis cetakan yang cukup rendah dikarenakan print head, printer jenis ini terdiri dari jarum-jarum yang tersusun sekitar 24 pin yang pada nantinya jarum-jarum tersebut memukul pita sehingga membentuk sebuah karakter pada kertas.

Kelebihan printer jenis ini adalah harga pita yang cukup murah dan cukup awet digunakan atau tahan lama, selain harga pita yang murah harga printer jenis ini juga cukup murah. Disamping kelebihannya tetap terdapat kekurangan seperti kecepatan cetaknyan lambat, kualitas cetak yang tidak cukup bagus dibangdinkan laser jet dan inkjet, dan mengeluarkan suara yang cukup keras.

Itulah ketiga jenis printer yang banyak beredar dipasaran, semoga postingan ini bermanfaat, Salam Sukses!

Unknown | Berbagi Ilmu Pengetahuan By: http://wandiipach.blogspot.com

Terima Kasih telah membaca artikel Jenis-Jenis Printer. Yang ditulis oleh Unknown. Pada hari Monday 24 November 2014. Jika anda ingin sebarluaskan artikel ini, mohon sertakan sumber link asli. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Terima kasih dan Salam Sukses!
:: Blog Tutorial ::
Blog, Updated at: 24.11.14

Komentar Anda

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.
Blog Tutorial © 2014-2015. All Rights Reserved